Tutorial Cara mengatasi HP infinix di cas tidak nambah banyak sekali dibutuhkan oleh pengguna smartphone utamanya brand infinix.
Keberadaan smartphone sangat berperan penting dalam kehidupan masyarakat saat ini, banyak sekali merek ponsel pintar beredar dipasaran, salah satunya Infinix yang merupakan brand besar yang produknya diminati banyak orang.
Namun meskipun demikian, seringkali terjadi permasalahan salah satunya ialah baterai tidak bertambah saat di cas. Tentu hal tersebut cukup mengganggu aktivitas kita menggunakan hp android.
Namun tak perlu khawatir karena pada artikel ini akan kami bahas cara mengatasi HP infinix di cas tidak nambah isi baterai yang ada malah berkurang.
Untuk itu tetap baca artikel ini sampai selesai untuk mendapatkan informasi utuh.
8 Cara Mengatasi HP Infinix di Cas Tidak Nambah, Yang Ada Malah Berkurang
Ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk memperbaiki baterai hp infinix tidak nambah saat di cas.
Cek Kabel dan Batok Kepala Charger

Sebelum lebih jauh melakukan pengecekan di sektor lebih dalam, ada baiknya kamu memeriksa terlebih dahulu pada kabel dan kepala charger, karena bisa saja hp infinix di cas tidak nambah disebabkan oleh kabel dan kepala charger yang sudah rusak.
Untuk melakukan pengecekan kamu bisa memeriksa dan membuka kabel data dari kepala charger dan mengganti dengan kabel lain. Lakukan juga hal yang sama pada batok kepala charger, coba ganti dengan yang lain, selanjutnya coba kembali.
Untuk mengecek apakah kerusakan terdapat pada charger atau hp infinix, kamu dapat melakukan pengecekan dengan cara mencoba men charge hp lain menggunakan hp lain.
Jika bisa bertambah berarti penyebab baterai hp infinix tidak bertambah saat di cas ialah bukan karena charger.
Restart Perangkat

Jika dirasa masalah baterai tidak bertambah saat di cas bukan disebabkan oleh kerusakan pada kabel charger, cobalah restart HP Infinix kamu dengan tujuan agar OS atau perangkat lunak memuat ulang karena bisa saja permasalahan tersebut disebabkan oleh perangkat lunak error dikarenakan tidak dimuat dengan sempurna.
Cek Kondisi Baterai
Selanjutnya jika hp infinix di cas tidak nambah bukan disebabkan oleh kerusakan pada charger, coba kamu cek keadaan baterai HP kamu.
Pastikan kondisi baterai dalam keadaan baik, tidak bocor dan kembung. Karena seringkali kasus HP infinix tidak nambah saat di cas dikarenakan kerusakan pada baterai,baik itu karena bocor dan kembung.
Jika disebabkan karena kembung solusinya ialah ganti baterai dengan yang baru agar hp infinix kamu dapat digunakan dengan maksimal.
Cek Konektor USB Pada HP Infinix
Baterai aman tidak kembung dan bocor, tapi di cas tetap tidak bertambah apanya yang rusak?
Hal tersebut bisa saja disebabkan oleh kerusakan pada port atau konektor USB pada HP Infinix, kasusnya kabel USB tidak bisa terpasang dengan presisi pada port atau konektor USB pada HP seperti longgar atau ada salah satu pin yang patah.
Jika demikian yang terjadi maka tidak ada cara lain selain memperbaiki ke service center atau tukang reparasi ponsel android yang berada dikotamu.
Atau jika memungkinkan dan kamu mempunyai keahlian dalam memperbaiki HP android, kamu dapat melakukanya sendiri, namun tetap perlu ke hati-hatian.
Bersihkan Lubang Konektor untuk Memperbaiki Baterai Tidak Bertambah Saat di Cas
Membersihkan lubang konektor dapat kamu lakukan untuk mengatasi hp infinix di cas tidak nambah, karena dengan tujuan untuk membersihkan debu- debut yang terdapat pada port atau konektor USB yang menghalangi kabel charger sehingga tidak terpasang dengan presisi dan tepat.
Kalibrasi Baterai

Kalibrasi baterai salah satu solusi untuk mengatasi permasalahan baterai tidak bertambah saat di cas. Tujuannya yakni agar performa baterai dapat bekerja secara maksimal, untuk melakukan metode ini pastikan kamu mengikuti panduan dengan benar.
Perbarui OS (Perangkat Lunak) HP Infinix
Update OS menjadi salah satu metode untuk mengatasi baterai HP Infinix di cas tidak nambah, lalu apa hubungannya?
Tentu juga sangat berhubungan loh, OS adalah merupakan salah satu sistem yang menampilkan output dari apa yang dilakukan atau diproses oleh hardware.
Karena bisa saja, sebenarnya baterai HP infinix kamu bertambah saat di cas, namun karna terjadi kerusakan pada sisi sistem operasi (OS) maka pergerakannya tidak ditampilkan ke layar HP android.
Update sistem operasi bertujuan untuk memperbaiki BUG dan kerusakan yang terjadi pada HP android yang biasanya disebabkan oleh berbagai hal, dikarenakan virus misalnya dan banyak penyebab lainnya.
Cara update OS sangatlah mudah, kamu dapat melakukannya sendiri tanpa bantuan siapapun karena hanya dengan bermodalkan kuota internet yang mencukupi, namun dalam hal ini kami menyarankan sebaiknya kamu menggunakan koneksi internet yang lebih stabil, Wifi misalnya.
Klaim Garansi Untuk Untuk diperbaiki Mendapatkan HP Infinix Baru

Setelah melakukan langkah-langkah di atas untuk mengatasi HP Infinix di cas tidak bertambah dan masalah tetap tidak teratasi, langkah selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah memeriksa masa berlaku garansi.
Jika HP Infinix masih dalam masa garansi, segera klaim garansi tersebut. Bawa HP Infinix kamu ke service center resmi Infinix untuk diperiksa dan diperbaiki oleh teknisi yang profesional dibidangnya.
Untuk mendapatkan informasi lokasi service center, silahkan kamu cari di google maps dan jangan lupa hidupkan GPS agar mendapatkan data yang akurat.
Baca Juga : 3+ Cara Membuka Lupa Pola HP Infinix dengan Mudah tanpa Service
Tips Mengisi Daya Yang Baik dan Benar Agar Baterai Awet
Setelah mengetahui terkait cara mengatasi hp infinix di cas tidak nambah alangkah baiknya jika kamu juga mengetahui tips cara mengisi daya yang benar dengan tujuan untuk menghindari permasalahan baterai tidak bertambah saat di cas pada hp infinix.
Yuk baca terus sampai selesai agar baterai hp kamu awet.
Gunakan Charger Original Bawaan Untuk Mencegah HP Infinix Tidak Nambah Saat di Cas
Salah satu penyebab kerusakan baterai yang sering terjadi ialah karena menggunakan charger yang bukan bawaan pabrik.
Kerusakan terjadi biasanya disebabkan ketidak samaan tegangan di charger dengan bawaan pabrik sehingga jika dilakukan terus menerus menyebabkan kerusakan yang sangat fatal pada baterai.
Jangan Biarkan Baterai Habis Sampai 0%
Kebiasaan kedua ialah membiarkan hp sampai drop hingga baterai 0%, itu merupakan kebiasaan yang buruk sehingga menyebabkan baterai rusak karena baterai lithium-ion, yang umumnya digunakan pada HP tidak disarankan untuk digunakan sampai dayanya level 0%
Sebaiknya kamu sisakan 20 – 30% lalu mengisi daya kembali hingga penuh agar baterai lebih awet.
Jaga Agar Suhu Tetap Batas Normal
Baterai ialah merupakan sumber energi untuk menghidupkan semua komponen pada HP, dengan tugas tersebut tentunya menyebabkan suhu baterai menjadi berubah dari waktu kewaktu, suhu tersebut tergantung dari penggunaan daya baterai.
Salah satu penyebab kerusakan baterai yang cukup sering ialah karena suhu baterai yang terlalu panas. Oleh sebab itu, tetaplah jaga suhu baterai agar tetap stabil.
Hindari Overcharging
Overcharging adalah kebiasaan sebagian orang atau mungkin kamu salah satunya. Biasanya membiarkan tetap terisi daya meskipun baterai sudah penuh.
Banyak orang yang menyepelekan hal tersebut, padahal faktanya jika kebiasaan tersebut dilakukan secara terus menerus dapat menyebabkan kerusakan yang cukup fatal, seperti baterai kembung misalnya.
Oleh sebab itu, segera copot charger dari hp kamu jika baterai sudah terisi penuh untuk menghindari hal tersebut.
Jangan Bermain HP Saat Diisi Ulang (Charging)
Sebagian orang ada yang memang tak bisa lepas dari ponsel android, mereka para gamer misalnya. Sehingga tetap mengoperasikan pada saat di cas.
Padahal kebiasaan tersebut tidak baik loh, pasalnya jika dilakukan terus menerus hal tersebut dapat menyebabkan baterai ponsel overhat (panas berlebih) sehingga terjadilah penurunan kinerja pada baterai.
Akhir Kata
Baterai adalah komponen yang memiliki peran penting pada ponsel android maupun perangkat elektronik lainnya.
Namun adakalanya baterai eror seperti kasus baterai tetap tidak bertambah saat di cas, kasus itu sering terjadi pada semua merek. Namun dalam kasus ini kami telah mengulas terkait cara mengatasi hp infinix di cas tidak bertambah.
Didalam pembahasan kami diatas terdapat beberapa metode cara mengatasi baterai tidak bertambah saat di cas mulai dari memeriksa kabel charger sampai dengan yang lebih teknis ialah kalibrasi baterai.
Semoga pembahasan ini bermanfaat dan dapat membantu memecahkan masalah yang kamu hadapi, terimakasih